“Sebagai generasi penerus, kita wajib meneladani semangat juang, rela berkorban, dan cinta tanah air yang telah ditunjukkan para pahlawan. Melalui doa bersama ini, kita juga berharap semoga bangsa Indonesia senantiasa diberi kedamaian, kemakmuran, dan kekuatan dalam menjaga keutuhan NKRI,” ujar Mayor Jauhari.
Kegiatan doa bersama ini juga menjadi wujud rasa syukur dan bentuk penghormatan prajurit TNI terhadap jasa-jasa pahlawan bangsa. Acara diakhiri dengan pembacaan doa dan penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan.














