TNI  

Babinsa Koramil 402-012/Pemulutan Intensifkan Patroli Malam Di Desa Pemulutan Ilir

 

Pemulutan, (Ogan Ilir), Sumsel9.com – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, babinsa koramil 402-12/Pemulutan melaksanakan patroli di desa Pemulutan Ilir kecamatan Pemulutan kabupaten Ogan Ilir.

Patroli ini sebagai langkah antisipasi terhadap tindak kejahatan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor) dibeberapa titik rawan terlebih ini menjelang libur Natal 2025 dan Tahun baru 2026 ( Nataru).

Hal itu seperti disampaikan babinsa koramil 402-12/Pemulutan Serka Legiyanto saat memimpin patroli bersama karang taruna dan tokoh masyarakat, Rabu (10/12/2025).

Baca Juga :  Semarak Hari Juang Kartika 2025, Kodim 0402/OKI-OI Sukses Selenggarakan Donor Darah dan Pelayanan Kesehatan Gratis