Sementara itu Kapolsek Teluk Gelam Iptu Muhammad Rizal, S.H.
Mengapresiasi pelaksaan Patroli bersama TNI – Polri, juga mendorong warga untuk melaporkan jika menemukan orang asing yang mencurigakan, membangun solidaritas melalui gerakan Warga, Jaga Warga.
Dan memperkuat kerja sama dengan TNI, tokoh masyarakat, tokoh agama, maupun tokoh adat. Selain itu, masyarakat diingatkan untuk bijak dalam bermedia sosial dengan tidak menyebarkan informasi yang belum pasti kebenarannya.
Ia menegaskan bahwa penyampaian aspirasi tetap dapat dilakukan secara damai, tanpa tindakan anarkis, sesuai aturan hukum yang berlaku.













