Babinsa dan linmas yang ada di kecamatan Kayuagung secara aktif menyusuri lingkungan sambil memberikan himbauan terkait keamanan dan ketertiban.
Pelaksanaan patroli siskamling oleh babinsa Kayuagung dilaksanakan mulai pukul 21.00 Wib sampai dengan selesai, adapun yang terlibat dalam patroli tersebut, antara lain babinsa koramil Kayuagung, perwakilan ketua RT, Linmas dan masyarakat setempat.
Dari tempat terpisah Komandan Kodim 0402/OKI-OI Letkol Inf Gunawan Wibisono. SH mengatakan “Kegiatan ini penting untuk menumbuhkan rasa tanggung jawab bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.
Hal ini untuk supaya situasi tetap aman dan kondusif terlebih di penghujung tahun menyambut perayaan natal dan tahun baru diwilayah kabupaten OKI dan kabupaten OI khususnya di wilayah Kayuagung.













