POLRI  

Tunjukkan Pendekatan Humanis dengan Membagikan Makanan Ringan kepada Massa Aksi Ojol di Sekitar Kedubes AS

Dalam pengamanan tersebut, personel Polwan dari Polda Metro Jaya bersama Polres Metro Jakarta Pusat memberikan makanan ringan berupa roti serta air mineral kepada para peserta aksi. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sekaligus pelayanan Polri kepada masyarakat yang tengah menyampaikan aspirasi di ruang publik.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Reynold E.P. Hutagalung menyampaikan bahwa Polri berkomitmen untuk selalu mengedepankan pendekatan persuasif dan simpatik dalam setiap pengamanan aksi penyampaian pendapat.

Baca Juga :  Bakti Kesehatan Bhayangkara Ke-79 & HKGB Ke- 73 Yang Dipimpin Kapolri, Kapolda Sumsel Ikuti Secara Virtual